Seputar Peradilan

PENGADILAN TINGGI AGAMA JAYAPURA GELAR RAPAT PEMBINAAN RUTIN

Jayapura, Pengadilan Tinggi Agama Jayapura mengadakan rapat pembinaan rutin oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Jayapura, Senin (22/7). Kegiatan ini dilanksanakan di Aula PTA Jayapura dengan dihadiri oleh seluruh Hakim Tinggi, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional dan Staf serta para Honorer.

 

rapat1

Foto: Ketua PTA Jayapura sedang memberikan arahan

Dalam sambutannya, Ketua PTA Jayapura Drs. H. Firdaus Muhammad Arwan, S.H., M.H. menyampaikan Surat Dirjen Badilag Nomor 3456/DjA/HM.00/7/2019 tanggal 18 Juli 2019 terkait himbauan peningkatan keamanan, mengingat di beberapa satker banyak terjadi aksi gangguan keamanan mulai dari pencurian hingga penyerangan terhadap majelis hakim.

“Sesuai himbauan Bapak Dirjen Badilag, kita perlu meningkatkan kembali system keamanan kita. Akhir-akhir ini di beberapa satker terdapat gangguang keamanan, mulai pencurian hingga minggu yang lalu terjadi penyerangan kepada majelis hakim. Untuk itu, tolong agar dicek kembali CCTV kita, kalau ada gangguan keamanan langsung koordinasi dengan pihak kepolisian dan melaporkan ke Dirjen Badilag”, ungkap Firdaus.

Ketua PTA Jayapura juga menghimbau kepada seluruh Hakim Tinggi supaya memaksimalkan fasilitas command center untuk meningkatkan intensitas pengawasan dan pembinaan satker di daerah.

“Mulai tahun ini, PTA Jayapura sudah mempunyai fasilitas command center, silahkan Bapak-bapak Hakim Tinggi memanfaatkan fasilitas itu untuk meningkatkan intensitas pengawasan dan pembinaan ke daerah. Karena kalau kita mengandalkan pengawasan langsung ke satker, kita tidak bisa maksimal. Mengingat di Papua ini jarak satu satker dengan satker lain hampir seluruhnya harus ditempuh dengan perjalanan udara. Jadi kita tanggulangi masalah jarak dan biaya dengan fasilitas teknologi. Saya yakin dengan strategi seperti ini kita mampu menjadi mercusuar dari timur”, motivasi Ketua.

rapat2

Foto: Wakil Ketua PTA Jayapura tengah memberikan pengarahan

Sementara itu, Wakil Ketua PTA Jayapura mengingatkan terkait Tim Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi dalam waktu dekat akan melakukan survei mengenai pembangunan zona integritas ke PTA Jayapura.

“Dalam waktu dekat ini, Tim Menpan RB akan melakukan survei ke PTA Jayapura. Saya tegaskan kembali supaya kita tidak mensia-siakan kesempatan emas ini. Saya menghimbau kepada para kooordinator pembangunan zona integritas tiap-tiap area supaya lebih intensif lagi dalam hal melakukan pengawasan dan pembinaan kepada para anggotanya. Bukan hanya dokumen tetapi juga regulasi dan budaya bekerjanya”, tutup Wakil Ketua.

rapat3

Foto: Para peserta pembinaan tengah serius mendengar dan mencatat arahan pimpinan

Dalam kesempatan tersebut, para peserta pembinaan nampak menikmati dan larut dengan suasana santai yang dibawakan oleh pimpinan rapat saat memberikan materi.

rapat4

Foto: Tim Assesor Internal Bawas tengah memeriksa dokumen pembangunan  ZI, Jumat 24/5.

Sebelumnya, PTA Jayapura telah dilakukan penilaian mandiri oleh Tim Assessor Internal Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI dengan memperoleh nilai 81,22%. Dari perolehan nilai tersebut, PTA Jayapura lolos sebagai unit yang diusulkan oleh Mahkamah Agung ke Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi untuk memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Pengadilan Tinggi Agama Jayapura secara intensif terus berbenah untuk mendukung program-program Sekretaris Mahkamah Agung dan Dirjen Badilag dengan cara melakukan pembinaan dan pengawasan secara periodik guna meningkatkan kualitas kinerja para aparaturnya. (Adm/Yusron).